Halo teman-teman, selamat pagi-siang-atau malam! :) Ide kali ini gak jauh dari soal makanan. Penulis dapatkan ispirasinya dari jalan-jalan, lihat langsung dari pelaku usaha yang sudah berjalan dan berhasil. Intinya ide usaha yang akan dipaparkan adalah membuka kafe/warung khusus es (minuman segar/dingin), TIGA RASA.
Kafe ini bisa dijalankan di sebuah tenda (kita beli/sewa) di pinggir jalan, atau di ruang garasi, atau di kios kontrakan. Sebaiknya lokasinya strategis, tempat dilewati banyak orang atau lalu lalang kendaraan. Coba cari dulu ya!
Berikutnya modal peralatan yang kita butuhkan adalah: meja kursi untuk pembeli, perkakas dapur untuk olah masakan, dll. Untuk penyajian cukup di sebuah gelas besar yang tahan es. Sedangkan untuk berjualan, kita butuhkan 3 bak kaca bersih yang lumayan besar (ukuran sekitar 40cmx30cmx40cm) untuk wadah dagangan utama kita. Bak pertama diisi dengan es alpukat, bak kedua diisi dengan es campur (campuran nanas, nangka, pepaya, cendol atau rumput laut), bak ketiga es kelapa muda. Untuk penambah rasa, siapkan sirop dan susu kaleng putih/coklat. Oh ya, sebagai pemanis utama, jangan gunakan gula sintetis, pakai aja gula pasir. Ehmm ... segaar kan.
Sasaran usaha: masyarakat yang sedang kehausan atau cari tempat tongkrongan atau pingin mampir.
Cara promosi : pasang spanduk besar di depan/atas tenda, pakai bahasa provokatif! misal: Kafe Tenda Depok, Es Tiga Rasa, Pakai Gula Asli Lho! :)
Soal modal, kayaknya gak terlalu besar kan. Usaha bisa dijalankan sendiri, bisa juga posisi kita sebagai investor. Soal SDM bisa nyari dari tetangga yang lagi nganggur, atau temen sekampung, se-RT, bekas satu sekolah, dll. Gimana, mau coba! Coba aja.
NB : Boleh juga sering bereksperimen, mencari rasa/ramuan/resep es spesial yang unik atau aneh tetapi tetap lezaaaat!
waaaah selamat berusaha mas (atau mbak?) ebro :) syukurlah kalau artikel-artikel blog nya ada yang nyangkut jadi ide untuk dicoba, baik bagi ebro atau rekan-rekan yang lain. eh kalau launching kafe nya (warung es nya, maksudnya), kapan undang kami nih? :p
ReplyDeletesalam
Wah masih banyak nih yang komentar dengan pamrih..
ReplyDeletegreat work :). mas wirausaha, mau tanya nih. kebetulan saya ada rencana juga punya usaha kecil2an di bidang food. misal kita mau pesan gerobak unt jualan makanan seperti gerobaknya crepes, burger, dsb dimana ya? gerobaknya kalau kita liat kan keren2 tuh. siapa tau mas wirausaha ada ide... thx a lot....
ReplyDeletewaah kalau gerobak Gaul mungkin bisa di-search dari YellowPages mas, atau coba hunting di iklan koran, atau soal graphics strip di gerobak mungkin bisa ditanyakan kepada tukang cat airbrush, jadi gerobak na biasa tapi minta dicat elok kayak yang lagi in di mobil atau motor, dengan gambar/grafis bisa customized (sesuai order kita). yang lain bisa bantu mas oerip ? :)
ReplyDeletesaya dukung ........saya coba ..........saya ............................................................................................
ReplyDeleteBagus, Mari kita tingkatkan kreatifitas dalam menciptakan peluang usaha baru....
ReplyDeletehttp://usahabisnis1.blogspot.com
emang jaman lagi susah kayak sekarang bagusnya cari usaha itu yang praktis-praktis aja, yang penting cepat dapat uang.jualan es bagus juga untuk di terapin..tapi sekarang lagi musm penghujan, kira-kira satu hari dapat berapa duit ya...saya punya angan-angan gimana kalau kita jualan es hangat saja...kan belum ada tu kayaknya.
ReplyDeletewiih,,gampang juga bozz..
ReplyDeleteyud q tak cba dlu de..
mkasi..
ini baru membangun.... terus terang suka banget ai dengan artikel ini.. ngga kayak yang laen..
ReplyDeleteketika saya mencoba bisnis kecil kecilan eh yang muncul ujung ujungnya bisnis marketing... dengan moda Rp....ribu lah juta lah... dan bisa mendapatkan penghasilan 80 juta/bulan lah.
mendingan dagangan es tiga rasa,.. usaha sendiri dengan peluang yang pasti.. tidak ada penipuan dll.
sukses buat yang punya blog ya...
saya juga punya warung es dengan aneka menu dan resep ... buat temen2 yang pengen resep gratisnya silahkan kunjungi website saya dan tinggalkan pesan dicomment .... thx ... jualan es emang bisa menaikkan keuangan bro ...
ReplyDeletemakasih atas infonya tapi di tempat aku sudah banyak yang buka usaha ES TIGA rasa, mungkin ada usaha lain yang sama dengan modal yang kecil....
ReplyDeletebagus juga artikelnya.. aki juga mau buka usahh... tapi masih bingung mau buat apa... tolong sarannya
ReplyDeletethis is very amazing, original idea...very good. thanks a lot brother. i get inspiration after read your blog. thank u very much..
ReplyDeleteGood idea, bagi rekan-rekan yang mau nyoba usaha wallpaper unt dinding silahkan mampir di rumahusahakt.blogspot.com kita buka pelatihan cara masangnya. tq
ReplyDeleteraya suka blog ini tolong kalau ada berita tentang usaha kasi tau.
ReplyDeleteDear Said...
ReplyDeleteTrims untuk share nya.... sy memang lg cari info usaha yg realistis / masuk akal saja... teris share ide idenya ya...
Wachhh share nya mantapp.... Membuka jalan untuk eank lagi kelimpungan harus usaha apa...
ReplyDeleteWah bagus juga tu ide.....perlu juga di kerjakan and bs buat tambahan nantinya.........thanks atas idenya..
ReplyDelete